

Padang Tiji, 4-5 Desember 2021
Sebagai salah satu wujud tugas tri dharma perguruan tinggi, Program Studi Fisika FKIP USM Aceh menggelar Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di SMA Negeri 1 Padang Tiji Kabupaten Pidie Provinsi Aceh. PKM ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari yaitu tanggal 4 s.d 5 Desember 2021 mengusung tema “Penguatan Keterampilan Literasi Digital dalam Mewujudkan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)”.
Kegiatan ini melibatkan Dosen Program Studi Pendidikan Fisika FKIP (Muhammad Azzarkasyi, S.Pd., M.Pd.; Syamsul Rizal, S.Pd., M.Pd; Andia Fatmaliana, S.Si., M.Si; Musdar, S.Pd., M.Pd; Mahyana, S.Pd., M.Pd) serta Ketua LPPM Universitas Serambi Mekkah (Dr. Muslem Daud, M.Ed) sebagai Pemateri. Sedangkan peserta adalah guru dan tenaga kependidikan SMA Negeri 1 Padang Tiji berjumlah 48 orang.
disela kegiatan juga dilakukan penandatangan MoU antara Prodi Pendidikan Fisika dan FKIP USM dengan Kepala Sekolah SMAN 1 Padang Tiji, Aceh.
Dalam Sambutannya, dekan FKIP USM Aceh jalaluddin, S.Pd., M.Pd mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari perwujudan MBKM. FKIP USM Aceh sebagai salah satu penyenggara Pendidikan tingkat tinggi di Aceh, mendukung program pemerintah dalam mewujudkan literasi digital bagi masyarakat sekolah khususnya di Aceh. Beliau mengharapkan dengan kegiatan ini dapat memberikan kontribusi bagi guru-guru di SMAN 1 Padang Tiji dalam hal Publikasi Ilmiah dan pemanfaatan IT sebagai media Pembelajaran. FKIP USM Aceh dalam kesempatan ini juga memberikan beasiswa penuh baik melalui Beasiswa KIP Kuliah, Beasiswa Aceh Carong, UKT, Beasiswa Yayasan dan lain-lain kepada siswa SMAN 1 padang Tiji yang kurang mampu atau berprestasi bagi yang ingin melanjutkan kuliah di Universitas Serambi Mekkah sambungnya
Acara dibuka oleh Kepala Sekolah bapak Rusdi, S.Ag., M.TESOL sekaligus memberikan sambutan positif dengan kehadiran tim PKM dari Program studi Pendidikan Fisika FKIP USM. Beliau mengatakan “Pemanfaatan teknologi menjadi salah satu faktor penting dalam pembelajaran dimasa revolusi industri 4.0 saat ini. Oleh karenanya, melalui PKM yang dilaksanakan oleh Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Serambi mekkah dapat memberikan manfaat bagi guru-guru SMA Negeri 1 Padang Tiji dalam penguasaan literasi digital dimana guru diharapkan memiliki softskill dalam bidang IT selain bidang ilmu yang dimilikinya. selain itu, kepala sekolah yang juga merupakan salah satu alumni Deakin University sangat berharap agar kerja sama dan transfer of knowledge ini terus berlanjut sehingga mutu guru kami setara dengan kualitas guru di negara lain dalam aspek penggunaan IT dalam pengajaran juga penulisan karya-karya ilmiah yg bisa di publikasikan. Disisi lain beliau juga berharap agar pemberian beasiswa bagi lulusan sekolahnya semakin diperbesar sebab mayoritas orang tua murid didaerahnya merupakan petani”.
SPECIAL THANKS
Kegiatan PkM terselenggara dengan sukses berkat dukungan penuh Yayasan Pembangunan Serambi Mekkah (YPSM), Universitas, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jalaluddin, S.Pd., M.Pd (Dekan FKIP USM Aceh), Dra. Sri Ismulyati, M.Pd (Wk. Dekan FKIP USM Aceh) dan Mahasiswa HMJ Prodi Pendidikan Fisika serta partisipasi dari prodi dan dosen di lingkup FKIP USM Aceh diantaranya Khairul Asri, S.Pd., M.Pd (Ketua SJMF FKIP), Azwir S.Pd., M.Pd (Ketua Prodi Pend. Biologi). Nur Ainun, S.Pd., M.Pd (Ketua Prodi Pend. Matematika), Muhammad Zulfajri, S.Pd., M.Sc., Ph.D (Dosen Pend. Kimia), Dr. Dian Aswita, S.Pd., M.Pd (Dosen PGSD), Faisal Anwar, M.Ed (Dosen PGSD) dan Delegasi HMJ Se-FKIP USM.